Grandwhiz Poins Square, Hotel Berlokasi Strategis yang Menunjang Bisnis

Hotel kini tak sekedar menjadi tempat untuk menginap dan ruang meeting saja, era masa kini hotel dengan view yang indah dan memiliki akses ke fasilitas umum menjadi pilihan masyarakat. Di daerah Jakarta Selatan ternyata ada sebuah hotel yang sangat dekat dengan Terminal Lebak Bulus, salah satu tempat yang nantinya akan menjadi stasiun awal MRT Jakarta.

Pada lantai 6 Mal Poins Squate terdapat akses menuju ke lobi hotel Grandwhiz Poins Square hotel yang berada di atas mal, berlokasi strategis yang mudah diakses dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum.


Tersedia lobi khusus menuju Grandwhiz Poins Square dari mal menuju lantai 6, disambut oleh staf hotel yang ramah siap membantu. Pemandangan dari lobi nampak asri dengan berbagai aneka tumbuhan, terdapat gazebo, dan kolam renang yang bisa digunakan oleh anak-anak & orang dewasa. Grandwhiz Poins Square memiliki 159 kamar, terdiri dari empat tipe kamar yaitu Standar, Superior, Deluxe, dan Premier yang terdapat di lantai 23 dan 25.


Setiap tipe kamar memiliki luas dan view yang berbeda-beda, pada kamar tipe Duluxe dan Premier kita melihat Jakarta dari posisi yang tepat. Kamar standar memilili luas 18 M2 dengan Queen Bed Size, kamar superior memiliki luas 18 M2 dengan King Bed dan Twin Bed Size, kamar duluxe memiliki luas 24 M2, dan kamar premium 32 M2 yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan dan keinginan. Jika bepergian bersama keluarga disarankan memiliki kamar berjenis Premier, ukurannya yang luas sangat cocok bagi yang memiliki anak sehingga bebas bergerak.


Untuk menunjang kebutuhan berbisnis, Grandwhiz Poins Square juga menyediakan ruang meeting yang bisa digunakan dalam berbagai paket-paket menarik yang ditawarkan. Terdapat 5 ruangan meeting dan ballroom yang bisa dipilih sesuai dengan kapasitas model penataan kursi di ruangan yang diinginkan.

Kapasitas ruangan meeting hinggal 120 orang dan kapasitas ballroom hingga 200 orang. Lokasi Grandwhiz Poins Square yang dekat gedung perkantoran di TB Simatupang dan Pondok Indok, cocok jadi pilihan tempat untuk meeting.



Terdapat juga Andromeda Restaurant yang siap menyajikan berbagai jenis sajian nikmat dengan ragam pilihan. Ada tiga rekomendasi menu pilihan, yaitu:

-Beef Brocoly: Sajian spesial dari daging sapi dan brokoli yang dimasak dengan bumbu dan rempah-rempah khusus.


-Ayam Kungpao: Ayam yang diSichuan, Tiongkok. Nama makanan ini berasal dari nama gelar pejabat Dinasti Qing, Ding Baozhen.

-Nasi Timbel: Sajian khas Sunda dengan nasi pulen dibungkus dengan daun pisang. Terdapat juga dalam pilihan nasi merah.




-Sunny Green: Moctail dengan perpaduan antara jus kiwi dan jus mangga, serta plain yoghurt yang menghasilkan warna yang cantik.



Namun, selain menu unggulan ada juga menu-menu lainnya yang menarik. Bahkan ada penawaran spesial dari Grandwizh khusus bulan ini, cukup dengan Rp 100.000 saja bisa menikmati Burger dan Tropical Squash. Penawaran yang cukup menarik, khusus di bulan Oktober 2017.


Hotel Grandwhiz Poins Square juga memiliki fasilitas olahraga dan refreshing. Mulai dari sauna, kolam renang, fitness center, dan perawatan tubuh Allure Salon and Spa. Untuk menggunakan sauna dan fitness center sudah masuk dalam paket harga kamar.

Usai bekerja, meeting,dan berlibur bersama keluarga bisa melakukan perawatan tubuh di Allure Salon and Spa. Harganya relatif terjangkau dan pelayanannya ramah. Hotel Grandwhiz Poins Square dengan lokasi strategis, fasilitas yang lengkap, view yang bagus, dan makanan yang nikmat.

Komentar